Trailer penuh terbaru dari film ke-18 Detective Conan, Detective Conan: Ijigen no Sniper telah mulai streaming di website resmi film ini mulai hari Jum'at dan telah mengungkapkan preview lagu Shibasaki Kou "Love Searchlight" yang akan menjadi lagu tema film ini.
Lihat videonya di sini!
Film ini berkisah tentang seorang agen FBI bernama Akai Shuichi, yang terlibat kasus penembakan jarak jauh. Insiden berawal ketika Sera ditembak dibagian dadanya dimana seharusnya Akai lah yang menjadi korban penembakan itu. Insiden ini membuat takut warga Tokyo, tapi masih ada beberapa pertanyaan yang belum terjawab! Akankah Akai aka menjadi target penembakan lagi? Haruskah dia mati? Apa yang menjadi alasan kenapa Sera dipukul? Film ini juga termasuk penampilan Subaru Okiya sebagai agen FBI, Jodie Starling.
Film ini akan disutradari oleh Shizuno Kobun, yang sebelumnya telah menyutradarai 3 film Detective Conan, sementara itu Kazunari Kouchi dan Ono Katsuo akan menulis naskah film ini.
Orang-orang yang akan mengisi suara dalam film ini adalah, Takayama Minami sebagai Edogawa Conan, Yamazaki Wakana sebagai Mori Ran dan Koyama Rikiya sebagai Mori Kogoro. Penyanyi Shibasaki Kou sebelumnya menjadi bintang tamu dalam film Detective Conan sebagai Fuji Nanami tahun lalu, Detective Conan: Private Eye in the Distant Sea. Tahun ini aktor Kamen Rider Fourze, Fukushi Sota, akan menjadi bintang tamu sebagai Yshino Kevin dan komedian Patrick Harlan sebagai Jack Waltz.
Film ini akan tayang pada 19 April.
Sumber: Anime News Network, Sports Hochi, Cinema Today via JEFusion
0 Response to "Preview Lagu Shibasaki Kou di Trailer Film Detective Conan Terbaru"
Posting Komentar